Sabtu, 22 Desember 2012

Coretan Abdillah


Dilema masyarakat
Antara menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum
Dewasa ini bayak sekali jalan – jalan yang mengalami kemacetan. Hal ini disebabkan karena banyak sekali masyarakat yang kendaraan pribadi daripada transportasi umum. Pertumbuhan kendaraan lebih cepat daripada pertumbuhan jalan.
Solusi dari masalah kemacetan di Indonesia adalah dengan menggunakan transportasi umum. Apabila kita menggunakan cara perluasan penambahan areal jalan menurut saya tidak efektif karena daratan  di bum cenderung tetap mungkin bisa berkurang ( karena ada pemanasan global ). Lagipula pertambahan kendaraan akan selalu lebih cepat dibandingkan pertambahan jalan.
Bila kita menggunakan transportasi umum ada beberapa masalah yang kita jumpai ; mobilitasnya yang lamban, biaya transportnya cenderung lebih mahal, serta sarana pra sarana di transportasi umum yang kurang memadai.
Lalu salahkah masyarakat bila menggunakan kendaraan pribadi? Kendaraan pribadi mobilitasnya lebih cepat daripada transportasi umum. Fasilitasnya pun lebih bagus di kendaraan pribadi daripada transportasi umum. Biaya yang dikeluarkan pun lebih murah bila menggunakan kendaraan pribadi daripada transportasi umum. Apabila pemerintah bisa mensolusi masalah yang berkaitan dengan transportasi umum, Insya Allah masyarakat akan lebih memilih menggunakan transportasi umum daripada kendaraan pribadi.

Abdillah  Azis
Siswa SMAN 1 SLEMAN





Tidak ada komentar:

Posting Komentar